Modifikasi Toyota Tundrasine Gabungan Truck dan Limosin
Modifikasi Toyota satu ini membuat tampilan
Tundra terlihat makin gagah. Toyota Tundrasine ini ditransformasi dengan
menggabungkan pickup mobil Jepang dengan kemewahan sebuah limusin. Mobil inipun menjadi salah satu kendaraan
modifikasi yang paling aneh dan menarik perhatian pengunjung di Speciality
Equipment Market Association (SEMA) Show 2015, Las Vegas, Nevada.
Model awal adalah run-of-the-mill Toyota
Tundra 1794 Edition 4 × 4 CrewMax 5.7 liter pickup V8, yang dimodifikasi
menjadi limusin yang besar, dengan panjang 26 kaki dan wheelbase 235,9 inci. Body
mobil dicat berwarna Midnight Black Metallic yang membuatnya memiliki kesan
dan ciri khas limusin, dengan delapan pintu penumpang. Interior dirubah dengan jok dengan bahan
kulit berwarna coklat, ini terinspirasi dari kabin dan kompartemen penumpang
jet pribadi mewah.
Seperti semua Tundra, yang satu ini dirakit dan dibuat di fasilitas perusahaan
San Antonio, Texas. "Anggota SEMA mengubah kendaraan mereka
menjadi ekstrem, dan Toyota dengan Tundrasine. Modifikasi ini sangat luar biasa
mengubah truck utilitas menjadi transportasi eksekutif bergaya limo,” kata
Steve Appelbaum, National Engagement Marketing Manager, Toyota Motor Sales,
U.S.A.


Tidak ada komentar: